(14/5) Dalam rangka pelaksanaan pelatihan (refreshment) pra-kegiatan “Reunite People with Nature” yang akan dilaksanakan pada hari Rebu, 25 Mei 2022 Tim LPPM melakukan Survey Lokasi pada hari Sabtu, 14 Mei 2022. Tim Survey dipimpin oleh Kepala Bidang Pengabdian kepada Masyarakat yaitu Sekti Rahardjo, S.TP., M.M. Kepala Bidang Penelitian yaitu Aditya Sugih Setiawan, M.Par. dan Anggota Bidang Penelitian yaitu Maidar Simanihuruk, M.Pd., M.Par. dalam kegiatan tersebut turut serta pula mahasiswa STP Bogor (Panitia Class 6B). Tim bertemu langsung dengan Kepala Desa Sukajadi, bapak Ade Gunawan di rumah kediaman beliau.